Siltap Dan DBH Belum Terbayar Apdesi PolMan Gelar Aksi Damai Di HUT PolMan

  • Bagikan

Ketua Apdesai Kabupaten Polewali Mandar dengan para Ketua DPK Apdesi Kecamatan

WartaAmperak.Com_PolMan=== Dipimpin Ketua Asosiasi Perangkat Desa Seluruh Indonesia Kabupaten Polewali Mandar (Apdesi PolMan) ratusan Kepala Desa Sambangi Kantor DPRD PolMan menuntut agar hak-haknya segera dibayarkan termasuk Penghasilan tetap (Siltap) dan dana bagi hasil (DBH) pada Minggu  29 Desember 2024.

Ketua Apdesi Polman Haidir Djalil menyatakan, momentum HUT Polman menjadi penyemangat bagi masyarakat Polewali Mandar. Namun tidak bagi kepala desa, dikarenakan beberapa keluhan dan keresahan masih menjadi masalah serius bagi kepala desa akibat hak-haknya belum diselesaikan di tahun ini olah Pemerintah Daerah.

Para Kepala desa ini harusnya hadir sebagai tamu undangan bersama OPD lainnya mengikuti HUT Polman yang digelar di gedung DPRD Polman, namun mereka terpaksa hadir sebagai tamu yang menuntut akan haknya. Senin 30/12/2024.

Menurut Haidir Siltap tiap kepala desa dan perangkatnya itu berpariasi mula dari 60 hingga 80 juta sedangkan DBH itu dari total 144 desa itu dikisaran 2,9 milyar dengan harapan dapat terbayar sebelum akhir tahun.

“Kami diundang oleh ketua DPRD Polman untuk menghadiri HUT Polman, namun kami akan hadir tetapi akan duduk bersama Ketua DPRD, PJ Bupati Polman dan PJ, sekda untuk membahas siltap kepala desa dan perangkatnya dan DBH yang belum terbayarkan.” Terangnya.

“Kami datang dengan kostum warna Hitam sebagai simbol kekecewaan simbol keprihatinan atas ulah pemerintah yang seakan akan mempermainkan para Kepala Desa, mereka tidak sedikit pun merasa prihatin sama  kepala desa.Ada 1500 perangkat dan 1500 BPD yang bergantung sama Siltap tersebut sehingga berharap dibayarkan sebelum nyebrang tahun depan”, ujar Ketua Apdesi PolMan.

Usai paripurna HUT Polman pertemuan antara Kepala Desa, Pj Bupati, PjSekda dan Kaban Keuangan berlangsung di ruang aspirasi. Saat Pembahasan yang dipimpin ketua DPRD Polman Fahri Fadly berlansung Ketua Apdesi PolMan menerima Chat dari Kepala Bank Sulselbar yang mengatakan bahwa Bank BPD besok bisa menarik tunai mulai Jam 08 Pagi sampai jam 14.00 siang itu artinya pembayaran Siltap para kepala desa akan terbayarkan namun untuk DBH (Dana Bagi Hasil) bergantung sama pendapatan daerah.

“Untuk pembayaran DBH kita berharap PAD bisa tercapai dan keuangan membaik, namun kalau tidak terpaksa dibayarkan tahun depan,” Jelas Kaban Keuangan Muh Nawir. (ArYa)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *