Bhabinkamtibmas kel.Sidodadi Salurkan Bantuan Kepada Pengungsi Gempa

  • Bagikan

Aipda Suryanto Bhabinkamtibmas saat menyerahkan bantuan kepada pengungsi Gempa di kabupaten Majene.

Polewali.Warta Amperak————Bhabinkamtibmas Aipda Suryanto bersama Kades Sidorejo Nurdin dan ketua BPD Muh.Thalib, S.Pd serta relawan desa Sidorejo kecamatan Wonomulyo Kabupaten Polewali Mandar menyerahkan bantuan sembako kepada korban bencana gempa bumi di Kabupaten Majene. Kamis, 21/1/2021.

Bhabinkamtibmas Aipda Suryanto mengatakan Bantuan sembako yang di salurkan ini berupa air mineral, tenda/terpal, tikar, alat mandi/cuci, popok bayi/Pampers dan minyak telon, dan disalurkan di 2 titik pengungsian yang ada di kabupaten Majene yaitu desa Kayuangin Kecamatan Malunda dan desa Tubo poang kecamatan Tubo Sendana.

Bantuan tersebut diterima langsung oleh Kepala Desa Kayuangin didampingingi oleh Babinkamtibmas dan Bhabinsa Desa Kayu angin. Begitupun bantuan yang disalurkan di desa Tubo Poang yang diterima lansung oleh kepala Desa Tubo Poang Kecamatan Tubo Sendana Kabupaten Majene yang di terima langsung oleh Kades Tubo Poang.

Dari hasil pemantauan dilapangan pada saat menyerahkan bantuan Aipda Suryanto menjelaskan, “Saat ini 2 titik pengungsian tersebut sangat membutuhkan sarana berupa, alas tidur/tikar, terpal/tenda dan selimut/sarung, klau makanan insyaAllah sudah cukup.” Ujar Bhabinkamtibmas yang dikenal ramah. (acm).

 

–‐–‐———————————————‐—————–

Menurunkan Resiko saat
berada di luar Rumah. Bantu hentikan penyebaran Covid-19 :

  1.  Jika anda harus berkumpul bersama orang lain, ajaklah bertemu di luar ruangan, atau pilih ruang terbuka dengan udara aliran yang baik.
  2. Tetap jaga jarak aman dari orang sekitar
  3.  Dengarkan panduan lokal tentang keluar ke tempat umum.
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *